Stand Kuliner Takjil Buka Puasa PKSS Hari Kelima Ramadan, Diserbu Warga Kota Timika

Tampak Aktifitas dari stand Menu Takjil Ramadan binaan Pengurus PKSS Mimika, provinsi Papua Tengah, pada Rabu (25/3/2025)/Foto : Daeng Yuyunk

TIMIKA, (taparemimika.com) – Puluhan stand Kuliner Takjil buka puasa dari Perkumpulan Kekerabatan Sulawesi Selatan (PKSS) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah yang terletak di Jalan Hasanudin Timika dihari kelima diserbu warga kota Timika, pada Rabu (5/3/2025).

Stand Kuliner dengan berbagai menu Berbuka Puasa dari sejumlah UMKM dibawah naungan PKSS Mimika, menjadi berkah bagi para pedagang, karena sejak hari pertama hingga hari kelima, di Rabu (5/3/2025) sore tadi diserbu warga yang bukan saja datang dari umat muslim yang akan melakukan buka puasa, namun juga datang dari berbagai kalangan.

Stand Menu Takjil Buka Puasa PKSS Mimika yang menawarkan berbagai menu buka puasa, dari makanan, kue-kue, es campur dan berbagai jeuce disajikan oleh para pelaku ekonomi kecil ini, yang dibuka sejak pukul 15.00 WIT.

Karena menu yang disajikan sangat banyak dan banyak pilihan bagi warga Mimika untuk menjadi pilihan dalam bebruka puasa, atau bagi warga yang tidak menunaikan puasa juga memilih untuk membeli berbagai kuliner yang beraneka ragam dan jenis.

Stand Kuliner Takjil Buka Puasa PKSS Mimika di Jalan Hasanudin Timika, Papua Tengah, Rabu (5/3/2025)/Foto : Daeng Yuyunk

Salah satu warga yang sempat berbelanja bernama Ibrahim, sengaja membeli beberapa jenis kue dan sirup serta es campur untuk dibawa pulang kerumah untuk persiapan buka puasa.

“Saya sengaja datang ke stand takjil di Hasanudin sini karena banyak pilihan, saya suka kue-kuenya dan es campur dan cendol. Semoga besok masih bisa datang kesini encari menu dan rasa lain untuk buka puasa,”ungkap Ibrahim.

Sementara warga lainnya, Samuel mengaku datang mencari kue untuk dinikmati bersama rekan kerja, karena sepulang kerja kami ingin menikmati dengan the dan kopi melepas lelah.

“Kami bukan untuk berbuka puasa, tapi kami sengaja beli disini untuk kami nikmati sepulang kerja. Dengan kue yang kami beli akan kami bawa ke rumah kost bersama teman untuk nikmati dengan teh dan kopi,”aku Samuel.

Sementara salah satu sesepuh dan tokoh Sulawesi Selatan, H.Munawir Yakub mengapresiasi langakh dari PKSS Mimika yang telah menginisiasi adanya stand kuliner dari UMKM binaan PKSS Mimika.

“Ini menjadi ajang untuk membangkitkan dan mendorong para pengusaha mikro untuk memanfaatkan peluang sehingga bisa menjadi salah satu pendapatan keluarga selama Ramadan. Terobosan dari PKSS ini harus disupport dan tentunya membantu pemerintah dan menggiatkan program-program UMKM, semoga ini bisa menambah peningkatan pendapatan ekonomi keluarga selama Ramadan,”sebunya.

Dari pantauan dilapangan, stand kuliner Menu Takjil Buka Puasa PKSS yang terletak di Jalan hasanudin Timika ini, cukup rame didatangi dan dikunjungi oleh warga kota Timika. Ini terlihat dari banyaknya kendaraan roda empat dan roda dua yang memadati Jalan Hasanudin depan Diana Mall 2. (yun)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *