SPORT  

Fun Futsal Bersama Gubernur Meky Nawipa, Mepa Enaimoo Akan Gelar Turnamen Dalam Waktu Dekat

Gubernur Provinsi Papua Tengah, Meky Nawipa terlihat menendang bola dalam Fun Futsal yang digelar di Lapnagn GOR Futsal Timika, Minggu (14/9/2025)/Foto : redaksi

TIMIKA, (taparemimika.com) – Disela-sela kesibukan dan mengisi waktu libur saat berada di Timika, Kabupaten Mimika, Gubernur Provinsi Papua Tengah, Meky Fritz Nawipa mleuangkan waktunya untuk sekedar mencari keringat dengan mengikuti sesi Fun futsal Game bersama Tim Futsal Mepa Enaimoo FC di GOR Futsal SP 5 Timika, Kabupaten Mimika, pada Minggu (14/9/2025) malam.

Dalam sesi Fun Game yang dilakukan Gubernur Meky Nawipa, turut hadir dan bermain bersama tim Mepa Enaimoo FC serta didampingi bermain bersama Sekretaris Komisi II DPRK Mimika, Adrian Andhika Thie, dan Ketua Komisi III, Herman Gafu dan turut disaksikan oleh Kadispora, Elizabeth Tsenawatme dan Joe Manurung pemilik Klub Waanal Brothers.

Nampak dalam Fun Game atau eksebisi, Gubernur Meky turut bermain dalam squad tim bersama dua anggota DPRK yang bertanding melawan Tim Mepa Enaimoo FC yang dikoordinir oleh Awal Eko Sutrisno dan pertandingan berlangsung seru dan penuh semangat.

Pertandingan eksebisi ini juga menjadi menarik dengan penampilan apik dari Gubernur Meky Nawipa dengan kedua anggota DPRK Mimika yang beradu skill di lapangan hijau.  Dalam Fun Game Futsal tersebut, sesekali Gubernur dan pemain lainnya tampak bergembira dan penuh canda selama jalannya pertandingan.

Koordinator Tim Mepa Enaimoo, Awal Eko Sutrisno usai Fun Game Futsa, mengatakan kehadiran Gubernur Papua Tengah dengan Fun Futsal di GOR SP 5 Timika, dalam rangka bertemu dan berjumpa dengan para pemain Tim Mepa Enaimo yang merupakan tim Futsal bentuka Gubernur Papua Tengah yang ada di Timika.

Menurut Awal Eko, Gubernur Meky Nawipa melalui Tim Futsal Mepa Enaimo Timika berencana untuk menggelar turnamen Futsal di Timika dalam waktu dekat.

“Mohon doa dan dukungannya saja semoga kegiatan Turnamen Futsal nantinya bisa berjalan sesuai yang telah direncanakan,”tutup Awal Eko.(tm1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *