Bupati Kabupaten Mimika, Johannes Rettob,S.Sos,MM/Foto : redaksi
TIMIKA, (taparemimika.com) – Bupati Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, Johanes Rettob,S.Sos,MM (JR) mengucapkan selamat datang kepada seluruh kafilah dan official dari seluruh kabupaten se tanah Papua di Bumi Amungsa dan Tanah Kamoro di Timika kabupaten Mimika, untuk mengikuti Lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke XXX se Papua, yang akan berlangsung sejak 20-30 Juni 2024.
Ucapan tersebut disampaikan Bupati Jhon Rettob saat memberikan sambutan sebelum melepas Pawai Ta’aruf MTQ XXX se tanah Papua yang digelar di Eks Pasar Swadaya Timika, Sabtu (22/6/2024) kemarin.
“Atas nama pemerintah daerah dan seluruh masyarakat Kabupaten Mimika mengucapkan selamat datang kepada para kafilah dan official yang datang hari ini di Bumi Amungsa dan Tanah Kamoro,”ungkapnya.
Bupati Rettob juga mengungkapkan jika pawai ta’aruf merupakan satu kegiatan awal dari semua rangkaian MTQ XXX.
Setelah ada di Timika, Bupati Rettob berharap para kafilah dan officialnya bisa menjaga kesehatan selama berlangsungnya perhelatan MTQ XXX agar bisa mengikuti setiap perlombaan dengan lancar.
“Saya harap para kafilah dan official benar-benar menjaga kesehatan, jaga diri masing-masing agar semua kegiatan dapat berjalan dengan baik dan pulang ke kabupaten masing-masing kembali dengan hasil yang diharapkan,”jelas Rettob.
Selanjutnya, perhelatan MTQ XXX ini kata Rettob bukan hanya sekedar lomba saja, melainkan juga rasa penghayatan yang tinggi untuk mengamalkan Alquran dalam kehidupan sehari-hari.
“MTQ saya percaya bukan sekedar lomba tapi rasa penghayatan tinggi untuk mengamalkan Alquran dalam kehidupan sehari-hari. Jika menang di sini berarti menghayati Alquran dengan baik,” papar Rettob.
Setelah pawai ta’aruf, pemerintah daerah akan kembali bertemu dengan seluruh kafilah dan official di Pendopo Rumah Negara SP3 untuk agenda malam ta’aruf.
Agenda selanjutnya diadakan pembukaan MTQ XXX Minggu (23/6/2024) di pelataran Gedung Eme Neme Yauware, Timika Indah. (*rio)